MEWUJUDKAN BALI PULAU DIGITAL UNTUK MENINGKATKAN INKLUSIVITAS

Sebagai upaya untuk mengakselerasi digitalisasi daerah yang searah dengan kebijakan Pemerintah Provinsi Bali di bidang 6 dalam mewujudkan Bali Pulau Digital, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali akan mengadakan rangkaian kegiatan Bali Digital Innovation Festival (BALIGIVATION) 2025 yang mengangkat tema “Mewujudkan Bali Pulau Digital untuk Meningkatkan Inklusivitas”. BALIGIVATION 2025 terdiri dari rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan awareness terkait inovasi digitalisasi ekonomi dan mendorong perilaku masyarakat untuk bertransaksi digital melalui berbagai seminar/talkshow serta berbagai perlombaan.

INFORMASI LOMBA

Lomba
Inovasi Digital

Digitalisasi mendorong transformasi ekonomi global, berdampak pada ketahanan pangan, pariwisata, pelindungan konsumen, dan pemerintahan. Perkembangan teknologi mengubah cara bertransaksi dan berinteraksi. Kompetisi inovasi bagi anak muda/komunitas menjadi langkah nyata mendukung ketahanan pangan, pariwisata, dan pelindungan konsumen menuju Bali Pulau Digital.

Lomba Sayembara Banjar Digital

Inklusivitas digitalisasi diperluas hingga ke banjar yang berperan penting dalam harmoni warga. Masih dominannya pembayaran iuran tunai menimbulkan kendala. Lomba Banjar Digital diselenggarakan untuk mendorong sistem pembayaran digital, mempermudah administrasi, memperkuat akuntabilitas, dan mempercepat terwujudnya Bali Pulau Digital.

Lomba
Cerdas Cermat Digital

Digitalisasi menjadi pendorong utama transformasi lanskap ekonomi global. Inklusivitas menjadi kunci untuk memperluas dampak positif digitalisasi ke seluruh lapisan masyarakat, dimulai dari sektor pendidikan. Metode pembelajaran kini tidak hanya berlangsung di dalam kelas, tetapi juga di luar kelas melalui pendekatan interaktif untuk menghadapi era digital.

Teaser Video

Baligivation 2025

Jadilah bagian dari Peningkatan Inklusivitas Pulau Bali Digital

Experience Scan QRIS

langkah 1

Buka aplikasi mobile banking atau dompet digital

langkah 2

Pilih menu dengan detail informasi QRIS

langkah 3

Scan QR Code yang
telah disediakan

langkah 4

Masukkan jumlah atau nominal transaksi

langkah 5

Masukkan PIN
keamanan

langkah 6

Transaksi berhasil
dilakukan

langkah 7

Tangkap layar sebagai
bukti transaksi